Memperhitungkan setiap komponen bahan bangunan penting dilakukan. Hal ini akan berpengaruh terhadap kenyamanan dan keamanan dari penghuninya. Anda bisa menjadikan Kaca Laminated sebagai material pilihan, baik untuk desain interior maupun eksterior. Kaca jenis ini dikenal lebih aman dan kuat dibanding kaca yang diproses dengan teknik biasa.
Pada dasarnya, kaca laminated merupakan salah satu jenis dari kaca tempered atau kaca yang diperkuat. Anda bisa mengaplikasikannya di berbagai struktur bangunan yang diperlukan. Bagi yang berminat menggunakan kaca ini, yuk simak ulasan di bawah ini terlebih dahulu.
Mengenal Laminated Glass
Kaca laminated ini sedikit berbeda dibanding kaca tempered lainnya. Kaca ini sudah menggunakan lapisan laminasi pada kedua ssinya. Adanya lapisan laminasi adalah agar kaca lebih tahan terhadap benturan dari benda tumpul. Tidak hanya itu, jika pecah pun serpihannya tidak akan mudah tersebar dan menempel.
Dengan demikian, keamanan material ini memang patut disandingkan dengan material kuat lainnya. Anda bisa melihat kaca jenis ini di berbagai tempat yang membutuhkan perlindungan khusus. Sebut saja kaca pesawat terbang, kaca pada loket teller bank, hingga kendaraan khusus.
Keunggulan Kaca Tempered Dibanding Kaca Biasa
Bukan tanpa alasan apabila banyak yang memilih jenis kaca ini di supplier kaca Medan terpercaya. Berbagai keunggulan yang dimilikinya membuat pengeluaran lebih irit karena material tidak mudah rusak. Untuk lebih jelasnya, yuk simak beberapa kelebihan dari kaca tempered berikut ini.
- Dikenal Lebih Aman
Jika mencari material yang cocok untuk melindungi, maka kaca tempered adalah jawabannya. Proses pembuatan dengan perubahan suhu secara mendadak membuatnya lebih kuat menahan benturan. Bahkan meskipun rusak, pecahannya tidak membahayakan karena pecahannya yang berbentuk seperti batu kerikil dan seukuran biji jagung.
- Lebih Tahan Goresan
Mengingat kaca ini melalui proses penguatan yang maksimal, tak heran jika lebih tahan goresan. Bahkan jika Anda menerapkannya untuk desain eksterior, kaca ini lebih tahan terhadap angin ribut.
- Tahan Terhadap Suhu Panas
Seperti yang telah diketahui, kaca biasa memang mudah pecah jika terpapar suhu panas. Pecahannya pun sangat membahayakan bagi sekitarnya. Berbeda dengan kaca tempered yang tetap bertahan meskipun berada di suhu yang cukup tinggi.
Melalui ulasan di atas, bisa disimpulkan bahwa laminated glass termasuk kaca yang berkualitas dan tahan lama. Oleh karena itu, Anda perlu memilih jenis kaca ini di toko kaca Medan yang menyediakan berbagai desain dan ukuran kaca. Tak terkecuali juga untuk kaca tempered yang dikenal lebih awet.